im 20 years for a moment

Sudah 20 tahun sy hidup di dunia ini, dan beberapa bulan lagi saya sudah menginjak umur 21 tahun.Hmmmmmm merasa sudah dewasa kah atau mungkin masih tidak relakah meninggalkan sifat2 anak2 umur belasan tahun.

Saya akui bahwa perubahan sifat dari umur 19 ke 20 tahun cukup berat, terlalu banyak hal yang harus ditinggalkan dan terlalu banyak hal yang mestinya dilakukan ketika kita beranjak dewasa.Yang jelas ketika umur bertambah tanggung jawab kita sebagai orang dewasa akan semakin besar. Satu hal yang saya pelajari ketika saya mencoba hidup terpisah dari orang tua adalah saya merasa bahwa orang tua saya memberikan kepercayaan yang begitu besar kepada saya, walaupun orang tua saya juga tetap memberi wanti2 terhadap saya mengenai hal2 yang tidak boleh saya lakukan ketika hidup sendiri. Tanggung jawabpun sepenuhnya diberikan saya, semua yang saya lakukan tentunya harus bisa dipertanggung jawabkan kepada seluruh anggota keluarga saya. Saya tidak bisa memungkiri bahwa memang itu sungguh berat, sering saya menangis ditengah qiyamul lail ketika saya melakukan suatu hal yang mungkin menurut saya itu mengecewakan orang tua saya. Sebagai anak perempuan satu-satunya dalam kelauarga, tentunya saya menjadi harapan besar bagi orang tua saya untuk bisa selalu menjaga diri walaupun tidak berada di dekat orang tua.
Tetapi, yang pastinya saya tetap berusaha untuk terus menjadi wanita yang dewasa,dan mandiri.

Sebenarnya apa yang selalu saya pikirkan ketika umur bertambah adalah, ketika terjadi transformasi usia maka tentunya kesadaran untuk melakukan suatu evaluasi kebelakang dan mencoba mengkritisi segala tindak tanduk yang buruk adalah suatu keharusan bagi saya. Terlebih sebagai manusia, kita tidak tahu sampai kapan usia kita terus bertambah karena yang sesungguhnya terjadi adalah ketika usia kita bertambah maka sebenarnya terjadi pengurangan waktu di dunia ini.
Oleh karena itu suatu bahan evaluasi terhadap transformasi kehidupan adalah bahwa apa saja yang kita telah prbuat di dunia ini yang nantinya akan dipertanggung jawabkan di hadapaNya

Komentar

Postingan Populer